Kamis, 01 Juli 2021

Menginap di Sengkang General Hospital





Aqila, ingat ngga? Kamu harus dibawa ke rumah sakit karena tiba2 kamu mengeluh sakit perut? Bingung juga, karena kok tiba-tiba. Waktu bunda cek, bunda sebenarnya sudah curiga. Tapi...masa iya usus buntu. Ternyata....dokter di UGD Sengkang Hospital membenarkan. Ini memang gejala usus buntu! Dokter berkata, kamu harus lekas dioperasi, tidak bisa ditunda. Langsung masuk ward, dirawat. 

Juni 2021 masih zaman Covid. Covid varian Delta masih melanda sebagian besar negara di dunia. Ngeri sekali. Tapi mau bagaimana lagi. Covid menyebabkan status pasien dirawat di rumah sakit ruwet. Dari mulai cuma boleh satu caregiver saja yang menjaga di bangsal, hingga juga cuma boleh datang sekali sehari, sesudah caregiver ambil tes Antigen dan hasilnya negatif. Pasien harus pakai masker selama dirawat, kecuali jika pasien kesulitan bernapas. Bayangkan...pasti tidak enak sekali ya Aqila. I am so sorry that you had to go through this.

That week was just a flurry of activities. Bunda pagi2 datang ke Sengkang Hospital. Antri untuk ambil tes antigen. Begitu hasilnya clear, bunda cepat2 naik ke ward membawa makanan untuk kamu, stayed di kamar, menemani kamu sampai sore, lalu pulang. Sampai rumah beberes rumah, cuci baju, jemur baju, do other chores then siap2 mau masak apa untuk kamu besok, then sleep. Repeat mode. 

you

Sesudah dirawat 4-5 hari, kamu boleh pulang. Alhamdulillah. But the pain of reality seeps in. You missed the entire week of Mid Year school exam! After which you had a hard time catching up with your school work. Tapi ...ini cerita lain kali ya. 


Alhamdulillah...sekarang setahun sesudahnya, you are healthy and happy. Oh ya...except that last month you had to undergo a root canal treatment for your front tooth. The one that received frontal impact when you fell off your bike hehehe. Ada-ada saja. Again...this is another story to tell. 

Tidak ada komentar:

Dari Arsip

SeaCow making a comeback

Returning to the SeaCow...a model from The Lego movie. It was halfway done exactly a year ago.   And it is finally finished! Yeah!  Yes, Aqi...